Cahaya Kilat Aneh Terlihat di Planet Jupiter

LONDON - Kilatan cahaya yang disebabkan jatuhnya sebuah meteor di Jupiter, telah tertangkap oleh sebuah kamera amatir milik seorang Astronom di Jepang.

Video rekaman dari cahaya yang tidak biasa tersebut direkam oleh seorang pengamat bintang amatir bernama Masayuki Tachikawa di kota Kumamoto, Jepang, seperti yang dikutip dari Telegraph (24/8/2010).

Junichi Watanabe, seorang profesor di National Astronomy Observatory of Japan (NAOJ) mengatakan bahwa rekaman peristiwa seperti ini sangatlah langka. Penampakan cahaya kilat ini adalah yang ketiga kalinya terlihat di Jupiter dalam tahun 2010. Ini sama dengan laporan yang diungkapkan oleh astronom-astronom Filipina dan Australia.

Penemuan ini, telah dilaporkan pihak National Astronomy Observatory of Japan (NAOJ) kepada International Astronomical Union. Perisitiwa tersebut terjadi ketika Tachikawa, 52, merekam cahaya yang bersinar selama dua detik dekat ekuator jupiter dengan menggunakan teleskop video di rumahnya. Para astronom percaya bahwa meteor yang menabrak Jupiter tersebut berdiameter kurang dari 1km, sebagaimana juga tidak bekas setelah tabrakan itu terjadi.

Dengan berkembangnya peralatan teleskop canggih yang kini beredar di pasaran, muncul sejumlah astronom amatir yang banyak menemukan hal-hal penting dalam penelitian planet.

Bulan Juni yang lalu, seorang pengamat planet amatir juga menangkap gambar bola api yang juga menabrak Jupiter hingga menimbulkan cahaya kilat.

Penjelasan resmi dari pihak Teleskop Angkasa Hubble NASA menyimpulkan bahwa kilatan cahaya ini disebabkan oleh meteor raksasa yang terbakar ketika memasuki atmosfir planet Jupiter.(okezone.com)