Kasur 'Bercinta' Agar Tak Cedera

Aktivitas seksual menjadi kebutuhan tak terelakkan bagi setiap pasangan suami istri. Inilah yang kemudian dibidik produsen kasur ternama di Italia dengan menciptakan kasur spesial untuk meningkatkan kualitas hubungan seksual.

Seperti dikutip dari laman Aol Health, Sogniflex, produsen kasur itu, mendesain alas tidur yang sekilas tampak biasa. Tapi, di salah satu sisi ada semacam balok yang bisa dilepas untuk kenyamanan bercinta.

Kasur akan membentuk semacam cekungan saat balok dilepas. Cekungan ini bisa dimanfaatkan untuk berlulut atau bereksperiman menciptakan posisi baru saat berhubungan intim. Dan saat tidur, balok bisa kembali dipasang untuk menutup cekungan.

"Saya bukan dokter yang bisa memberi terapi fisik atau psikologis untuk meningkatkan kepuasan seksual pasangan, tapi saya pikir, saya bisa melakukan sesuatu dengan tempat tidur mereka," kata Paolo Tonelli, desainer kasur bertajuk 'Love Mattress' ini. 

Tonelli terinspirasi dengan sebuah jajak pendapat yang menyebut bahwa 70 persen pasangan merasa kesulitan menemukan posisi nyaman saat berhubungan intim di tempat tidur. Bahkan, ketidaknyamanan itu tak jarang memicu cedera. "Saya ingin menciptakan sesuatu yang benar-benar bisa membantu mereka, karena kebanyakan kasur dirancang untuk tidur, bukan untuk bercinta."

Kasur yang memiliki ukuran 9,8 inci lebih tinggi dari ukuran kasur pada umumnya itu dilepas ke pasaran dengan harga £1200 atau sekitar Rp16,8 juta.(vivanews.com)